Sabtu, 11 Januari 2020

Usaha Bisnis Sampingan untuk Mahasiswa

Bisnis Sampingan Untuk Mahasiswa

Usaha Bisnis Sampingan Yang Cocok Untuk Mahasiswa


Sektor Bisnis - Meskipun masih menjadi mahasiswa, ternyata kita bisa loh mendapatkan pemasukan hingga puluhan juta rupiah. Bagaimana caranya? Simak ulasan berikut.

Sebagai mahasiswa, kita ditantang untuk dapat mengeluarkan kreatifitas yang dimiliki demi memenuhi kebutuhan sehari-hari. Uang yang diberi orang tua terkadang hanya cukup untuk kebutuhan pokok saja seperti untuk makan, jajan dan kebutuhan kuliah lainnya. Sementara kita memiliki kebutuhan lainnya sepeti pakaian, alat elektronik baru, smartphone dan hal lain yang menunjang gaya hidup. Karena tidak dipungkiri bahwa seusia kita pasti banyak memiliki keinginan, bahkan keinginan yang sebenarnya belum tentu dibutuhkan.

Oleh karena itu, mahasiswa dipaksa untuk mengeluarkan kreatifitasnya dan berpikir untuk mendapatkan uang tambahan. Berbagai jenis bisnis sampingan dapat dilakukan untuk menambah uang jajan bahkan jika ditekuni lebih giat, penghasilan yang kamu dapatkan bisa menutupi biaya kuliah. Apalagi jika bisnis yang dijalankan sesuai dengan minat, bakat dan keterampilan kamu. Passion dalam berbisnis itu perlu karena pekerjaan terbaik adalah hobi yang dibayar. Berikut beberapa pekerjaan yang cocok untuk mahasiswa.

1. Bisnis Online Shop

Bisnis Online Shop

Peluang usaha yang dapat dilakukan mahasiswa adalah bisnis online shop. Dijaman yang serba canggih, manusia menginginkan semuanya serba instan. Begitu pun dalam berbelanja. Hanya menggunakan smartphone, pembelian dan pembayaran dapat dilakukan secara cepat. Peluang tersebut dapat dimanfaatkan tak hanya untuk mahasiswa. Kamu bisa menjadi dropshipper atau reseller. Dropshipper merupakan seseorang yang menjadi pihak ketiga dalam transaksi jual beli dimana dia menjadi pihak penghubung antara customer (pembeli) dan distributor / seller (penjual). Sementara reseller merupakan pihak yang membeli barang pada distributor dimana barang tersebut dijual kembali dengan harga yang diambil sebagai keuntungannya.

2. Bisnis Les Privat

Bisnis Les Privat

Bagi kamu yang memiliki kepercayaan diri dan bisa mengajarkan orang lain, pekerjaan ini sangatlah cocok untuk kamu. Apalagi jika kamu sebelumnya telah memiliki pengalaman dalam dunia mengajar, maka masuk dalam dunia bisnis les privat menjadi hal yang bisa kamu tekuni dengan sungguh-sungguh. Bagaimana dengan orang yang kurang percaya diri dan belum memiliki basic dalam mengajar? Tenang aja, setiap orang pasti dari belum bisa menjadi bisa, kemudian menjadi mahir. Kalau kamu mau mencoba untuk menekuni bidang mengajar seperti les privat, pelajari dasar-dasarnya terlebih dahulu dengan cara mencari pengalaman mengajar. Masih banyak sekolah-sekolah di Indonesia yang kekurangan pengajar, disitu lah kesempatanmu untuk ikut serta memajukan anak bangsa. Berbagi ilmu meski hanya sedikit. Hal tersebut juga akan membuatmu terbiasa dalam menangani anak-anak.

3. Bisnis Pulsa Elektrik dan Paket Internet

Bisnis Pulsa

Bisnis yang satu ini sudah banyak ditekuni oleh para mahasiswa bahkan pelajar. Meskipun membutuhkan modal awal, bisnis pulsa elektrik dan paket internet dapat menutupi kebutuhan sehari-hari kamu. Cukup menjanjikan karena modal yang tak terlalu besar, ditambah peminat pulsa sangat tinggi. Begitu pun dengan paket internet yang di jaman sekarang sangat dibutuhkan. Untuk target market-nya siapa? Tentu saja teman-teman kamu di kampus atau teman kamu lainnya. Tinggal bagaimana teknik kamu memasarkannya kepada mereka.

4. Menjadi Asisten Lab atau Asisten Dosen

asisten dosen

Kampus merupakan tempat dimana kita membina ilmu, tak hanya ilmu akademis tapi kampus juga bisa menjadi tempat awal kita mencari pengalaman kerja. Jika kamu memiliki keinginan untuk mencari uang tambahan di kampus, kamu bisa ikut serta menjadi asisten lab atau asisten dosen. Tak hanya uang yang kamu dapatkan, pekerjaan asisten juga membuat kamu lebih banyak relasi di dalam kampus. Ditambah lagi mendapatkan pengalaman bekerja untuk menambah CV (Curriculum Vitae) kamu sebelum benar-benar memasuki dunia pekerjaan. 

5. Mengikuti kegiatan Volunteer

menjadi volunteer

Sebenarnya volunteer bukan lah sebuah pekerjaan. Volunteer (sukarelawan) merupakan kegiatan yang dilakukan untuk membantu dengan secara sukarela. Namun sekarang ini setiap kegiatan volunteer pasti ada fee-nya (bayaran). Tak perlu naif, para penyelenggara event juga membutuhkan tenaga volunteer dan pasti pekerjaan tersebut membutuhkan tenaga yang cukup menguras energi. Setidaknya pasti ada uang transportasi. Hal ini yang diminati oleh para mahasiswa karena di usia tersebut pasti sedang semangat-semangatnya dalam bekerja. Apa yang dilakukan dalam kegiatan volunteer? Kamu akan mendapatkan team berdasarkan divisi yang telah dipilih. Tugas kamu mengikuti pengarahan yang dilakukan. Biasanya saat mendaftar, beberapa penyelenggara event membutuhkan volunteer yang sudah berpengalaman, apa yang harus kamu lakukan jika belum ada pengalaman? Perbaiki CV (Curriculum Vitae) kamu, baik dalam desain atau pun isinya. Perekrut melihat dari banyak hal, salah satunya surat alasan kamu bergabung, jadi sebelum mengirim pelajari terlebih dahulu teknik surat alasan kamu ingin bergabung.

6. Menjadi Freelancer

menjadi freelancer

Bisnis ini mulai digemari oleh banyak orang tak hanya dari kalangan mahasiswa saja. pekerjaan yang dapat dilakukan dimana saja dengan penghasilan yang lumayan besar. Freelance merupakan kata yang berarti pekerjaan lepas. Kamu dapat melakukan pekerjaan seperti membuatkan sesuatu untuk orang lain, contohnya menjadi penulis freelance, jasa penerjemah, membuatkan program, membuat website, mengisi survei, jasa desain grafis seperti membuat logo, banner dan masih banyak lagi. Jika kamu berminat, silakan kunjungi beberapa situs seperti fiverr.com, sribulancer.com, project.co.id, freelancer.com dan situs sejenisnya. Penghasilan yang kamu tak hanya dari rupiah saja karena konsep freelance ini juga ada diberbagai negara. Kamu biasa mendapatkan dollar dari client yang berada diluar negeri. Namun sebelum kamu terjun di dunia freelance, lebih baik perbanyak portofolio terlebih dahulu karena kebanyakan client akan memilih freelancer yang sedikit banyaknya telah memiliki hasil karya.

7. Bisnis Jasa Fotografi dan Video Maker

Bisnis Jasa Fotografi dan Video Maker

Kamu memiliki minat dalam dunia fotography dan videography? Hobi kamu tersebut bisa loh dijadikan pekerjaan sampingan. Kesempatan tersebut dapat kamu ambil untuk menambah keahlian kamu dalam memegang kamera dan mengedit video. Jika kamu bingung ingin memulai dari mana, kamu bisa mengikuti organisasi atau komunitas yang memiliki kecintaan akan dunia fotography. Hal tersebut bisa menambah relasi serta ilmu dari orang yang lebih berpengalaman. Biasanya di setiap kampus pasti memiliki komunitas fotografi, jika tidak ada kamu bisa mencari komunitas yang ada disekitarmu. 

8. Menjadi Youtuber

menjadi seorang youtuber

Saat ini, keinginan untuk menjadi youtuber telah banyak diminati dari berbagai kalangan. Dari yang bukan siapa-siapa bisa menjadi orang yang terkenal. Memang tidak dapat dipungkiri, selain dari penghasilan yang menggiurkan, menjadi youtuber juga bisa membuat kamu dikenal banyak orang jika konten yang kamu sajikan banyak yang menyukainya. Apa yang perlu kamu siapkan untuk menjadi youtuber? Pertama kamu harus memikirkan kearah mana channel yang akan kamu buat, konten seperti apa yang ingin disajikan dan apakah konten tersebut bakal banyak yang berminat untuk menonton atau tidak. Setelah konsep tersebut telah kamu dapatkan, kamu hanya perlu mencari bahan untuk membuat konten video yang akan kamu sajikan. Proses editing video juga dapat mempengaruhi karena viewers ingin menonton video yang menarik dari segi desain tampilan seperti intro, subtitle dan sebagainya. Setelah itu baru kamu harus memahami kerja dari algoritma youtube. Bagaimana cara kamu mengenalkan channelmu ke search engine youtube. Seberapa menarik apapun konten videomu, jika tidak dioptimasi maka sedikit viewers yang akan kamu dapat. Optimasi tersebut bisa dengan menyebarkan link channel atau video kamu ke social media seperti facebook, Instagram, twitter, whatsapp dan lainnya. Setelah itu konsisten dalam mengupload video baru.

Usaha bisnis sampingan untuk mahasiswa tidak akan sukses jika tidak dijalani dengan sungguh-sungguh, sebenarnya apapun usahanya. Kesuksesan tak selalu langsung berbuah manis, selagi kita masih terus berusaha maka kesuksesan akan datang sendiri. Bagi kamu yang kurang yakin untuk menekuni salah satu bisnis diatas, kamu bisa mengembangkan bisnis sendiri yang sesuai dengan minat atau passion kamu dalam berbisnis. Demikian lah sedikit infomasi mengenai Usaha Bisnis Sampingan Untuk Mahasiswa dari Sektor Bisnis, kurang lebihnya mohon beri komentari di bawah. Terima kasih.

Usaha Bisnis Sampingan untuk Mahasiswa Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Admin My

0 komentar:

Posting Komentar